Kamis, 03 Februari 2011
IDUL ADHA 1431H
Pelaksanaan ‘Iedul Qurban 1431 H, Pondok
Pesantren Nurul Islam menyembelih 4 ekor kambing. Dua diantaranya dari
Asrama Batalyon Infantri Lintas Udara (Yonif Linud) 503 Mayangkara, satu
ekor kambing lagi bantuan dari Kantor Kementrian Agama Kabupaten
Mojokerto dan yang 1 ekor dari Abah H. Jumadi, Kauman Mojosari.
Penyembelihan Hewan Qurban dilaksanakan
oleh panitia di halaman Pondok Pesantren Nurul Islam dan disaksikan oleh
seluruh santri serta para tetangga pondok. Selesai di sembelih daging
Qurban di bungkus menjadi 114 bungkus selanjutnya, dibagi kepada
masyarakat sekitar pondok dan beberapa tetangga dekat sekolah,
selebihnya untuk para santri.
Semoga Qurban kita diterima oleh Allah
SWT dan mengilhami jiwa kita agar menjadi muslim yang senantiasa siap
berqurban untuk Islam.